LG Luncurkan Mesin Cuci AI, Hadir dengan Fitur Pet Care Cycle

Sedang Trending 2 bulan yang lalu

<p>LG Luncurkan Mesin Cuci Berteknologi AI, Hadir dengan Fitur Pet Care Cycle. (Liputan6.com/ Yuslianson)</p>

Bagi para pemilik hewan peliharaan, LG menambahkan fitur Pet Care Cycle. Fitur ini bisa mencuci dengan suhu tinggi hingga 60°C, dan melakukan empat kali bilasan dengan air hangat. 

Fitur Pet Care Cycle ini dirancang unik untuk menghilangkan hingga 99 persen aroma hewan piaraan dari pakaian, dan dapat juga digunakan untuk mencuci mainan hewan peliharaan.

Fitur TurboWash 360 dan ezDispense untuk Kenyamanan Maksimal 

Tak hanya itu, LG juga sudah melengkapi mesin cuci ini dengan fitur TurboWash 360. Fitur ini dapat mempercepat proses pencucian hanya dalam waktu 39 menit.

“Selain itu, teknologi ezDispense membantu menentukan jumlah deterjen diperlukan untuk setiap beban cucian secara otomatis, sehingga lebih irit dan praktis,” kata Ratih Nadiah, Head of Product Marketing Living for LG Electronics Indonesia.

AI di mesin cuci baru LG ini juga bisa mengingat pengaturan paling sering digunakan, mempersingkat waktu pengguna saat memilih siklus pencucian.

Sumber liputan6.com teknologi
liputan6.com teknologi